Minggu, 07 Oktober 2012

SOULMATE


Emang di dunia ini masih ada ya cowok yang sempurna dalam artian udah ganteng, cool, kaya, baik, pinter.....???? Hemm..kalau pun ada aku pesan satu ya???? Kayak barang dagangan aja. Hehehehehe...
Memang nggak gampang, cari cowok impian kayak kriteria di atas tadi. Tetapi kalau kita mau usaha dan menerima ketidak sempurnaannya dia, kita pasti bisa ketemu sama cowok yang tepat buat jadi pacar atau seseorang yang akan mendampingi kita untuk selamanya.
Caranya mudah!!!!!
Pertama, kita musti nentuin standar yang menurut kita pas, kan standar orang itu beda-beda. Cowok yang punya tampang cakep, eksis, dan punya orang tua yang kaya, bukan patokan utama, lho. Standar yang kita pasang mestinya bukan Cuma fisik saja, tetapi juga banyak menyangkut hal lainnya. Misalnya pribadi yang menyenangkan, bisa kita ajak berbagi susah dan senang, yang bisa ngertiin sifat-sifat kita, dan bisa memotivasi kita untuk jadi yang lebih baik.
Pasang standart buat nemuin yang pas, memang penting. Tetapi mesti diingat, jangan sampai ketinggian atau malah gak seimbang sama kita. Jadi sebelum pasang standar, kita mesti tahu siapa kita dan kebutuhan kita dulu ya.....
Kedua, kita musti jadi sensitif. Sensitif yang dimaksud bukan bentar-bentar ngambek atau marah lho. Maksudnya adalah mulai sensitif dalam mendengar kata hati kita. Kalau hati kita bilang “This is the one”, kita pasti menerima getaran-getaran yang nggak lazim yang bikin jantung kita deg-degan kayak ‘disko’.
Ketiga, pikir-pikir dengan matang. Kadang hati bisa jadi buta kalau makhluk ciptaan Tuhan yang berdiri di hadapan kita ganteng abis. Kegantengan memang terkadang mengandung zat adiktif yang bisa bikin lupa diri. Nah, saat kita berhadapan dengan hal seperti ini, otak kita harus tetap berfikir. Jangan sampai salah pilih.
Keempat, jangan pantang menyerah. Kalau kita sudah berusaha habis-habisan dan nggak dapat juga, berarti kita harus sabar. Kadang sesuatu datang disaat yang tidak terduga. Yang penting banyak-banyak berdoa dan jangan pernah menyerah sampai kita menemukannya. Karena di dunia ini Tuhan sudah menciptakan kita berpasang-pasangan. (GADIS. No:06. XXXII)

So, search for your soulmate and find your life happily ever after!!!

Tidak ada komentar: